Study Tour 2022 : Siswa Kelas 6 SD Muhammadiyah Ketanggungan Kunjungi Yogyakarta
Berita SDMK – Berdasarkan Program Tahunan SD Muhammadiyah Ketanggungan Pre-International School tahun pelajaran 2021/2022 perihal Pelaksanaan Study Tour, maka SD Muhammadiyah Ketanggungan mengadakan kegiatan tersebut dengan lokasi tujuan ke Yogyakarta.
Tujuan diadakan kegiatan ini adalah dalam rangka memberikan pengalaman langsung pada peserta didik, yang diharapkan dapat menambah wawasan dan pengalaman langsung bagi mereka dengan harapkan semoga setelah mereka lulus dari SD Muhammadiyah Ketanggungan mendapat pengalaman yang berharga untuk dijadikan motivasi bagi diri mereka agar dapat melanjutkan sekolah ke jenjang lebih tinggi dengan penuh semangat.
Study tour ini dilaksanakan pada tanggal 1 sampai dengan 2 Maret 2022 dengan tujuan objek tour ke : Monumen Yogya Kembali, Jogja Bay, Taman Pintar dan Malioboro.
Peserta study tour dimulai dengan pelepasan oleh Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Ketanggungan, Naneh Dhahneh, M.Pd. kemudian melakukan perjalanan pada malam hari Selasa 1 Maret 2022 pukul 21.00 Wib. Setibanya di Yogyakarta peserta dan guru pendamping melakukan sarapan pagi bersama kemudian melakukan kunjungan ke Monumen Yogya Kembali (Monjali).
Siang harinya melakukan perjalanan ke Taman Pintar dan dilanjutkan ke daerah Malioboro yang menjadi ikonik Kota Yogyakarta sekaligus melaksanakan ishoma (istirahat, sholat, dan makan). Rombongan direncanakan kembali pulang ke Brebes pada Rabu 2 Maret 2022 pukul 21.00 Wib.